Amor Ring Acintya, Ida Pedanda Gede Made Gunung

Segenap Pendiri dan Pengurus Yayasan Kesenian Bali mengucapkan turut berdukacita atas berpulangnya tokoh umat Hindu; Ida Pedanda Gede Made Gunung.

Sosok Sulinggih yang telah memberi pencerahan pada umat dan menciptakan “revolusi mental” yang sesungguhnya bagi perkembangan hindu sejak awal tahun 2000an.
Dumogi Amor ring Acintya sang Dwijati….

Profil IDA PEDANDA GEDE MADE GUNUNG
ida pedanda Made Gunung

Ida Pedanda Gede Made Gunung lahir di Blahbatuh, Gianyar, Bali. lahir pada tanun 1952 dengan nama Ida Bagus Gede Suamem. Pada saat sebelum di diksa, beliau adalah seorang aktifis di dunia sosial dan keagamaan. aktif di DPD Gojukai dan juga lembaga keumatan PHDI.

Karir sebagai seorang guru yang mendidik siswa dan sekaligus sebagai dosen Luar biasa Fakultas Usadha Universitas Hindu Indonesia.

Ida Bagus Gede Suamem saat di diksa mebhiseka Ida Pedanda Gede Made Gunung, bekal pengalamannya aktif di dunia organisasi dan seorang guru, membuatnya menjadi Pendharma wacana yang sangat populer. Hampir seluruh Indonesia sudah beliau kelilingi utk menyebarkan Dharma. Bahkan sangat sering tampil di media Lokal maupun nasional.

Kini beliau membuat sebuah pasraman yang di beri nama Pasraman Yogadi Paramaguhya, tempat beliau menanamkan nilai-nilai keagamaan pada umat Hindu.

Meninggal dunia (amoring acintya) pada 18 Mei 2016, jam 04.25.

Sumber : Swara Hindu Dharma
http://www.idapedandagunung.com

Tinggalkan komentar